Teknik membersihkan wajah yang sedang menjadi tren ini tentunya membuat banyak pertanyaan. Sebenarnya seperti apa itu double cleansing?
Sebenarnya, double cleansing atau pembersihan ganda pada muka itu bukan trend baru. Banyak yang sudah menerapkannya jauh sebelum ini menjadi trend lagi. Pembersihan ganda merupakan salah satu metode mencuci muka yang efektif untuk membersihkan sisa-sisa makeup. Sesuai dengan namanya, pembersihan ganda dilakukan dua kali. Lalu, sebenarnya apa itu double cleansing? Simak penjelasannya di bawah ini ya.
Baca Juga : Terapkan Metode Mindful Skincare untuk Dapatkan Kulit Sehat Maksimal
Apa Itu Double Cleansing?
Double cleansing adalah membersihkan muka dengan menggunakan dua jenis pembersih muka. Fungsi dari double cleansing adalah membersihkan wajah atau menghilangkan kotoran dari kulit muka kamu secara lebih maksimal dan efektif. Kamu bisa membersihkan wajah dengan dua jenis produk, produk berbasis minyak (oil based) atau produk yang berbasis air (water based). Produk yang berbasis air contohnya seperti micellar water.
Biasanya, produk yang berbasis oil akan lebih cepat dan efektif untuk membersihkan sisa-sisa makeup di wajah menjadi lebih bersih. Jadi saat mengaplikasikan produk yang berbasis oil akan lebih cepat membuat makeup luntur, seperti eyeliner waterproof, eyeshadow, mascara, foundation, dan lain sebagainya. Hal ini akan membuat kulit wajah terhindar dari penyumbatan residu-residu makeup ke pori-pori kulit wajah. Bagi kamu yang berjerawat juga akan lebih bersih tentunya.
Alasan Melakukan Double Cleansing
Setelah seharian menggunakan makeup, dengan berbagai macam jenis bahan pada makeup yang menempel, apalagi kulit memang memproduksi minyak atau kelenjar secara alami, tentunya zat-zat pada makeup akan menempel pada kulit. Nah, untuk membersihkannya secara maksimal dengan hasil yang bersih, kamu harus membersihkan dengan produk yang berbasis oil agar ‘kotoran’ yang ada di wajah cepat bersih.
Kalau menggunakan air atau produk yang berbasis air pasti hasilnya akan tidak maksimal. Intinya, membersihkan dengan metode double cleansing adalah membersihkan dengan dua tahap, pertama dengan melunturkan “minyak kotor” pada wajah, lalu bersihkan menggunakan produk yang berbasis air.
Baca Juga : Hal yang Wajib Kamu Ketahui Seputar Double Toning
Mengapa Double Cleansing Penting untuk Kulit Berjerawat dan Berminyak?
Double cleansing untuk kulit berjerawat dianjurkan karena dapat membantu menghilangkan kotoran atau debu yang membandel. Kotoran dan debu tersebut dapat menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat yang dapat tetap berada di kulit bahkan setelah mencuci wajah (tanpa double cleansing).
Sedangkan double cleansing untuk kulit berminyak juga penting karena pada kulit berminyak lebih mudah terpapar oleh debu yang dapat melekat lama pada kulit. Oleh karena itu dengan adanya double cleansing, minyak berlebih pada kulit serta debu yang menempel tadi akan ikut hilang bersama material oil based pada double cleanser.
Cara Melakukan Double Cleansing
Berikut cara melakukan double cleansing yang benar :
1. Ambil produk pembersih yang berbasis minyak sebanyak 1 sampai 2 pump, lalu usapkan ke seluruh muka, pastikan semua makeup luntur pada tahap ini. Usapkan selama kurang lebih 5 menit.
2. Lakukan pijatan-pijatan kecil pada wajah, mulai dari jidat, pipi, hingga bagian leher.
3. Setelah itu siapkan handuk kecil atau waslap yang sudah diberi air hangat, lalu usapkan perlahan untuk membersihkan sisa-sisa makeup tersebut.
4. Bilas dengat air hangat. Lalu bersihkan lagi dengan sabun muka, kemudian bilas lagi dengan air dingin.
5. Setelah semua sudah bersih, mulai aplikasikan serum, pelembab, dan beberapa produk skin care lainnya. Pastikan kamu lakukan double cleansing secara konsisten ya, karena ini bisa ‘menyelamatkan’ kulitmu, apalagi setelah seharian menggunakan makeup yang cukup tebal.
Baca Juga : Rekomendasi Sabun Pembersih Wajah Khusus Jerawat, Miraculous Acne Solution Bubble Serum Infused Cleanser
Itu dia serba-serbi mengenai double cleansing yang wajib kamu tahu, Goddess! Namun, akukan double cleansing sesuai kebutuhan saja, misal pada hari itu kamu sedang banyak beraktivitas di luar ruangan dengan banyak terkontaminasi oleh banyak debu dan polusi, atau pada saat kamu menggunakan makeup yang tebal.
Last Updated on March 17, 2022
No Comment