fbpx

Avoskin x Bhumy Arjuna, Bersama Bangun Kesadaran Lingkungan

Avo Stories, CSR - Putriana - October 23, 2024

Avoskin x Bhumy Arjuna

Ada satu kekhawatiran yang selalu Avoskin rasakan terhadap lingkungan. Sampah bisa menumpuk apabila tidak ada pengelolaan sampah yang ideal. Darurat pengelolaan ini membuat Avoskin terdorong untuk mengadakan aksi kesadaran lingkungan seperti gerakan pembersihan sampah. 

Menggandeng Bhumy Arjuna untuk Bangun Kesadaran

Avoskin bersama Bhumy Arjuna pun bersatu pada project perayaan World Clean Up Day. Ada gerakan pembersihan sampah di Pantai Parangtritis yang dilakukan oleh lebih dari 100 Sahabat AVO untuk membersihkan sampah sekitar pantai untuk meningkatkan kesadaran masyarakat. 

Menariknya, Bhumy Arjuna adalah project dari ex Putri Lingkungan Indonesia sekaligus Spokesperson The Face of Sustainability of Avoskin yaitu Kak Vania Herlambang. Lewat kesamaan value untuk menyediakan wadah yang berkaitan dengan sustainability, Avoskin dan  Bhumy Arjuna bisa membangun aksi kesadaran lingkungan lebih kolektif. Pastinya kolaborasi ini tidak akan berjalan dengan optimal tanpa adanya Sahabat AVO yang membersihkan pantai bersama.

Melakukan Aksi Bersih Pantai Parangtritis

Aksi bersih pantai ini dilakukan tanggal 28 September 2024. Dimana seluruh Sahabat AVO berhasil membantu memungut sampah sebanyak 95 kg di pesisir Pantai Parangtritis. Menariknya, 95 kg sampah ini kemudian dipilah sesuai dengan jenisnya dan akan dikelola lebih lanjut oleh TPS 3R wilayah Bantul. 

Selain itu, ada juga sesi talkshow bersama Calon Bupati Bantul dan Trash Hero. Harapannya aksi ini dapat mendorong pemerintah ikut bergerak mengatasi permasalahan darurat sampah ini dan mendorong kesadaran seluruh masyarakat untuk lebih peduli lagi terhadap lingkungan.

Sahabat AVO, adanya aksi kesadaran lingkungan untuk membersihkan Pantai Parangtritis di Yogyakarta menjadi momentum perjalanan mengubah kondisi lingkungan menjadi lebih baik. Melalui gerakan yang melibatkan banyak orang, kita bisa menjadikan aksi ini sebagai dorongan untuk bisa lebih kolaboratif dalam mengatasi masalah sampah.

Last Updated on October 23, 2024

Share This Post!

No Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *