Memiliki alis dan bulu mata yang tebal menjadi damban setiap orang. Sebagian melakukan treatment khusus untuk mendapatkan bulu mata dan alis yang tebal. Mulai dari eyelash extension, penggunaan mascara, bulu mata palsu hingga serum yang bisa menstimulasi pertumbuhan alis dan bulu mata.
Dari semua cara menebalkan alis dan bulu mata yang dilakukan, penggunaan serum tentu menjadi pendekatan yang lebih bersifat alami. Hal ini karena serum alis dan bulu mata memakai kandungan kunci berbahan alami seperti peptide dan provitamin B5 untuk mempercepat pertumbuhan bulu mata dan alis.
Efektivitas dari setiap produk seperti seberapa cepat alis dan bulu mata tumbuh pun tergantung formula yang ia miliki. Namun, apabila kamu ingin menebalkan alis dan bulu mata secara cepat, kamu bisa menggunaan serum bulu mata dan alis dengan kandungan peptide dan provitamin B5.
Mengoleskan Serum Bulu Mata dan Alis yang Mengandung Peptide
Cara menebalkan alis dan bulu mata bukan lagi menjadi hal yang sulit. Peptide sendiri adalah zat yang membangun protein di dalam tubuh. Ketika kita mengoleskan serum peptide, peptide dapat menangkap sinyal “ada yang perlu diperbaiki” pada tempat tersebut. Ini artinya, ketika kamu mengoleskan serum peptide pada bulu mata dan alis, rambut akan menangkap sinyal untuk mendorong proses pertumbuhan di area tersebut.
Selain itu, peptide memiliki molekul yang lebih kecil sehingga akan lebih mudah diserap oleh tubuh. Alhasil, serum bulu mata dan alis dengan peptide menjadi cara menebalkan alis dan bulu mata yang efektif untuk dicoba. Dibawah ini merupkan manfaat peptide untuk alis dan bulu mata :
- Menutrisi alis dan bulu mata menjadi lebih tebal
- Mendorong siklus pertumbuhan bulu mata dan alis
- Menghidrasi bulu mata dan alis
Menggunakan Provitamin B5 untuk Bulu Mata dan Serum
Dalam produk-produk perawatan rambut vitamin B5 biasanya ditulis dengan nama panthenol, dexpanthenol, dan dl-panthenol. Kandungan ini bisa membuat rambut kuat, dan lembap. Termasuk juga pada alis dan bulu mata.
Efektifitas Provitamin B5 pada rambut pun dibuktikan dengan jurnal yang dipublikasi oleh British Journal of Dermatology. Pada kajian tersebut disebutkan bahwa gabungan teknologi dan panthenol terbukti bisa mempengaruhi pertumbuhan diameter serat rambut untuk mengatasi ketipisan rambut.
Pendekatan gabungan teknologi dan panthenol pada produk kosmetik membuat kamu bisa mendapatkan kelembapan langsung hingga ke inti rambut. Satu struktur rambut terluar dan bertugas melindungi bernama kutikula menjadi kuat sehingga rambut terasa lebih tebal, dan sehat.
Dibawah ini manfaat Provitamin B5 yang efektif menjadi cara menebalkan alis dan bulu mata:
- Melindungi bulu mati dan alis dari kerusakan .
- Provitamin B5 bersifat humektan dan mencegah kekeringan rambut.
- Bersifat anti inflamasi yang bisa mendorong pertumbuhan rambut.
Efektifitas Peptide dan Provitamin B5 untuk Merawat dan Melebatkan Alis dan Bulu Mata
Serum bulu mata dan alis yang mengandung peptide dan provitamin B5 atau panthenol adalah perawatan ringan dan terkonsentrasi yang mendorong bulu mata dan alis lebih sehat dan tebal.
Kamu bisa mengoleskan serum bulu mata seperti ini di sepanjang garis bulu mata bagian atas dengan aplikator halus, atau disisir ke seluruh bulu mata seperti maskara. Baik cara pertama maupun kedua, efektifitas peptide dan provitamin B5 untuk merawat dan melebatkan alis telah tertulis pada British Journal of Dermatology.
Formula serum bulu mata dan alis sangat bervariasi dari satu merek ke merek lainnya, namun beberapa bahan umum yang ditemukan dalam serum bulu mata adalah peptide (untuk menutrisi dan memperkuat bulu mata), dan panthenol (untuk menghidrasi dan melindungi bulu mata dari kerusakan).
Efektivitas ini pun bisa semakin optimal apabila kamu juga menemukan kandungan Myrothamnus Flabellifolia Leaf pada satu serum bulu mata dan alis yang sama. Myrothamnus flabellifolius adalah tanaman herbal yang bisa menjadi obat. Ia memiliki aktivitas antioksidan yang patut dipuji termasuk dalam menghidrasi bulu mata dan alis.
Sahabat AVO, serum bulu mata dan alis itu sangat aman untuk digunakan. Produk ini akan membuat alis tetap terkondisi dengan baik dan bulu mata tidak mudah patah. Tidak ada salahnya untuk mulai menggunakan serum bulu mata dan alis sebagai cara menebalkan alis dan bulu mata.
Referensi :
- Davis MG, Thomas JH, van de Velde S, Boissy Y, Dawson TL Jr, Iveson R, Sutton K. A novel cosmetic approach to treat thinning hair. Br J Dermatol. 2011 Dec;165 Suppl 3:24-30.
- Sachdev M, Velugotla K, Revanker S, Somasekhar G. An Open-label, Single-center, Safety and Efficacy Study of Eyelash Polygrowth Factor Serum. J Clin Aesthet Dermatol. 2020 Feb;13(2):61-66.
Last Updated on December 5, 2023
No Comment