fbpx

7 Urutan Pakai Sunscreen SPF 50 yang Perlu Kamu Tahu

Skin Aging - Putriana - July 17, 2024

cara-pakai-sunscreen-yang-benar

Sunscreen memang menjadi kebutuhan yang tidak bisa kamu tinggalkan. Hal ini karena sunscreen bertugas melindungi kulit dari sinar ultraviolet yang berpotensi menyebabkan risiko kanker kulit, mengurangi elastisitas kulit hingga menimbulkan hiperpigmentasi.

Sayangnya, penggunaan sunscreen dalam aktivitas sehari-sehari yang tidak tepat bisa melemahkan perlindungan yang seharusnya diberikan. Artinya, kamu bisa mengalami penuaan dini, hiperpigmentasi, hingga jerawat dan kulit kusam kalau cara pakai sunscreen kamu tidak benar.

7 Urutan Pakai Sunscreen yang Benar

cara-pakai-sunscreen-yang-benar

Setelah ini, kamu bisa mendapatkan perlindungan sunscreen optimal dengan mengikuti cara memakai sunscreen yang benar.

1. Pilih SPF sesuai Kebutuhanmu

Sunscreen memiliki tingkat perlindungan yang berbeda-beda sesuai nilai SPF-nya. Pakai sunscreen SPF 30 akan melindungi kulit dari 97% paparan sinar ultraviolet. Sedangkai pakai sunscreen SPF 50 melindungi kulit dari 98% sinar ultraviolet.

Sun Protection Factor atau SPF adalah standar yang digunakan untuk mengukur banyaknya perlindungan yang diberikan pada kulit. Semakin tinggi angka SPF artinya semakin tinggi juga dia melindungi kulit dari sinar ultraviolet.

Cara pakai sunscreen yang direkomendasikan adalah mengoleskan sunscreen minimal SPF 30 dan semakin baik lagi jika pakai Sunscreen SPF 50. Kamu bisa melindungi kulit lebih baik ketika kamu keluar rumah.

2. Kocok Sunscreen sebelum Digunakan

Sederhana namun banyak orang lupa, kocok sunscreen sebelum digunakan. Fungsinya yaitu untuk mencampur partikel sunscreen yang menggumpal atau mengendap supaya jadi lebih rata ketika dioleskan ke kulit.

3. Gunakan Sebanyak Dua Ruas Jari

Sunscreen bisa dioleskan dengan takaran dua ruas jari untuk wajah. Ini untuk memastikan jika kulit wajah telah cukup terlindungi dari sinar ultraviolet.

4. Gunakan di Seluruh Tubuh sebanyak Dua Sendok Teh

Bukan hanya wajah, bagian tubuh seperti lengan, leher, jari-jari kaki juga menjadi bagian tubuh yang sering terlupakan namun sering terkena sinar ultraviolet. Ambil sunscreen sebanyak dua sendok teh dan oleskan ke bagian tubuh tersebut. Lebih baik lagi jika kamu langsung menggunakan sunscreen dengan SPF 50.

5. Gunakan Sunscreen 15–30 Menit sebelum Terpapar Sinar UV

Ingat Sahabat AVO, sunscreen juga masuk dalam produk skincare yang butuh waktu untuk menyerap. Oleskan sunscreen sebelum beraktivitas sekitar 15-30 menit sebelum terpapar sinar ultraviolet.

Jangan buru-buru keluar rumah setelah menggunakan sunscreen. Ini memungkinkan fungsi sunscreen jadi lebih optimal dalam melindungi.

6. Re-apply Setiap 2 Jam Sekali

Cara pakai sunscreen yang yang benar selanjutnya adalah melakukan re-apply sunscreen pada wajah setiap dua jam sekali. Produk sunscreen ada yang mudah luntur setelah terkena keringat atau air kolam renang.

Ketahanan dalam melindungi kulit pun juga hilang setelah terkena air. Alhasil, kamu wajib melakukan re-apply. Bahkan ketika pakai susncreen dengan label water ressistant, dan susncreen dengan SPF 50.

7. Gunakan Sunscreen di Dalam Ruangan

Sinar ultraviolet memiliki dua jenis, yaitu sinar UVB dan sinar UVA. Pada sinar ultraviolet UVB, kaca rumah akan melindungimu karena sinar UVB tidak akan menembus kaca. Sedangkan sinar UVA, dia masih bisa menembus kaca rumah. Bahkan di cuaca mendung. Artinya, sinar ultraviolet jenis ini berpotensi merusak kulit seperti hiperpigmentasi, penuaan dini, hingga resiko kanker kulit. Oleh karena itu tetap gunakan sunscreen di dalam ruangan untuk melindungi kulit dari sinar UVA yang tembus.

Rekomendasi Sunscreen SPF 50 yang Melindungi dari Sinar UVA dan UVB

cara-pakai-sunscreen-spf-50-yang-benar

Avoskin Your Skin Bae Shield of Sun SPF 50 PA++++ sunscreen dari Avoskin yang memiliki SPF 50 untuk melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB. Kamu bisa menggunakan satu produk untuk pemakaian sunscreen baik keluar rumah maupun di dalam rumah ketika cuaca mendung. Lebih praktis!

Produk ini dilengkapi dengan kandungan Sodium Hyaluronate, Chamomile Flower Extract, dan Allantoin yang akan melindungi kulitmu namun juga menjamin hidrasi kulit tercukupi. Ini pastinya jauh lebih baik karena kulitmu mendapatkan perawatan tambahan berupa kelembaban optimal.

Sahabat AVO, urutan pakai sunscreen Avoskin dengan SPF 50 yang benar adalah kocok sunscreen sebelum digunakan. Lalu kamu bisa oleskan produk pada wajah sebanyak dua ruas jari dan keluarkan lagi sebanyak dua sendok teh untuk bagian tubuh yang sering terlupakan. Oleskan sekitar 15-30 menit sebelum keluar rumah dan pastikan untuk lakukan re-apply setiap dua jam sekali.

Last Updated on September 29, 2024

Share This Post!

No Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *