fbpx

Drama Korea Terbaik Song Kang yang Wajib Kamu Tonton!

Entertainment - Malwa AVO - December 19, 2021

Sweet Home memang menjadi drama Song Kang yang paling berhasil, tapi masih banyak loh drama lainnya yang wajib kamu tonton!

Song Kang, menjadi salah satu aktor yang sedang naik daun karena berbagai drama yang Ia bintangi. Pria kelahiran 23 April 1994 ini mulai dikenal namanya setelah membintangi drama Sweet Home yang memancarkan pesonanya sebagai aktor yang dapat diperhitungkan di masa depan.

Baca Juga : 6 Drama Park Hyung Sik yang Wajib Masuk List Kamu

Tak hanya sampai disitu, dia berani untuk tampil berbeda di beberapa drama. Penasaran karakter apa saja yang berhasil dia bintangi? Ini dia beberapa drama korea terbaik dari Song Kang yang wajib kamu tonton!

1. Nevertheless

Drama romantis dari Song Kang yang cukup ramai diperbincangkan di pertengahan tahun 2021! Karakter unik dengan kisah asmara yang rumit membuat drama ini memiliki daya tarik yang cukup tinggi. Kamu dapat melihat chemistry antara Song Kang dan Han So Hee yang begitu kuat. Bahkan, saking mesranya, banyak orang mengira mereka benar-benar berkencan di dunia nyata!

2. The Liar and His Love

Walaupun Song Kang tidak berperan sebagai pemeran utama, drama yang diadaptasi dari drama jepang ini menarik untuk di tonton. Berkisah tentang seorang komposer yang bertemu dengan siswa bersuara merdu dan berakhir jatuh cinta. Walaupun kisah ini cukup sederhana, drama yang dirilis pada tahun 2017 ini tidak kekurangan makna. Kamu akan bertemu dengan Song Kang sebagai Baek Jin-Woo yang berperan sebagai teman masa kecil dari sang pemeran utama wanita.

3. Love Alarm

Love Alarm menjadi series korea pertama yang diambil langsung oleh Netflix. Meraih peringkat pertama saat di rilis, drama yang dibintangi oleh Kim So-hyun, Jung Ga-ram, dan Song Kang ini sudah melaju ke season dua nya pada awal tahun 2021 lalu. Bergenre romance drama, kamu akan melihat pesona Song Kang menjadi model dengan background keluarga kaya raya yang dipenuhi dengan banyak permasalahan keluarga.

Baca Juga : Drama Korea Terbaru yang Cocok untuk Meningkatkan Mood

4. Touch Your Heart

Drama korea dengan line-up yang sangat dinanti-nanti! Lee Dong-Wook dan Yoo In-Na berperan menjadi dua karakter utama yang diceritakan saling jatuh cinta. Sejak kemunculannya di drama Goblin, memang penggemar keduanya menginginkan mereka berada di satu judul yang sama untuk menceritakan kisah cinta yang lebih bahagia. Song Kang akan muncul di episode 13 sebagai pengendara motor, jadi perhatikan baik-baik ya karena kemunculannya akan tidak terduga!

5. Navillera

Beralih dari cerita romantis, Song Kang memerankan karakter bernama Lee Chae-Rok, seorang pria berusia 23 tahun yang menyukai olahraga. Setelah beberapa lama, akhirnya ia mulai tertarik dengan balet dan berusaha untuk mengejar bakatnya tersebut. Hingga ia bertemu dengan Sim Deok-Chool, seorang pemain balet berusia 70 tahun yang memiliki impian menjadi seorang pebalet. Penasaran dengan kisah lanjutannya? Kamu bisa menyaksikan drama ini di Netflix!

6. Sweet Home

Drama yang membuat nama Song Kang meroket! Bagi para pecinta drama thriller, kamu akan sangat menyukai drama ini. Walaupun dirilis pada akhir tahun 2020 lalu, drama ini masih memiliki kesan mendalam bagi para penggemar drama korea. Song Kang berperan sebagai Cha Hyun-Su seorang siswa sekolah menengah yang sangat introvert dan terjebak di situasi dimana terdapat fenomena yang cukup misterius ketika semua manusia berubah menjadi monster. Bagaimana cara Ia bertahan hidup? Tonton kisahnya yang dirangkum dalam 10 episode!

7. Cruel Story of Office Romance

Sebentar lagi Song Kang akan menyapa penggemar dengan drama terbarunya di tahun 2022 bersama Park Min Young. Drama ini akan bercerita tentang konflik antara cinta dan pekerjaan. Tidak sabar ya untuk melihat chemistry dan peran antara keduanya, kita tunggu saja bagaimana jalan cerita drama ini di tahun depan!

Banyak sekali ya ternyata drama yang sudah dibintangi oleh pria berusia 27 tahun ini. Semakin jatuh cinta dengan berbagai pesona yang diberikan pada setiap karakter yang ia perankan. Yuk kita dukung terus perjalanan karier Song Kang kedepannya!

Last Updated on April 24, 2022

Share This Post!

1 Comment

  • Febi December 20, 2021 at 4:52 pm

    keren kak artikelnya <3

    Reply
  • Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *