fbpx

Ketahui Efek Samping Tanam Benang di Wajah

Lifestyle - rustaviani - March 20, 2022

Perawatan wajah memang banyak jenisnya, salah satunya adalah tanam benang. Nah, ternyata ada efek samping tanam benang di wajah yang akan kamu dapatkan. Apa saja sih?

Penuaan memang proses alami yang tidak bisa dihindari oleh semua orang. Rambut memutih, muncul bintik hitam, dan kulit kendur adalah tanda-tanda perubahan fisik yang terlihat jelas. Tidak cukup hanya menggunakan produk kecantikan, kini banyak wanita yang memilih melakukan tanam benang pada wajah agar kulit tetap kencang. Meski perawatan ini dianggap aman, ternyata ada efek samping yang akan dialami oleh tubuh.

1. Muncul Benjolan

Efek samping tanam benang adalah wajah bisa mengalami pembengkakan dan muncul benjolan yang tidak wajar. Jika ada infeksi di dalamnya juga akan menimbulkan luka dan nanah yang berbahaya. Bila kamu mengalami hal ini setelah melakukan tanam benang, segera konsultasikan dengan dokter untuk mendapat penanganan lebih lanjut.

2. Infeksi

Kalau kamu memiliki kulit sensitif sebaiknya berhati-hati saat melakukan tanam benang. Kamu akan mengalami infeksi ringan hingga berat jika tidak cocok dengan tanam benang. Infeksi akan terlihat dari bentuk yang tidak simetris, muncul benjolan, hingga luka dan bernanah.

Baca Juga : 5 Beauty Treatment untuk Membuat Bulu Mata Menjadi Lentik

3. Benang Berubah Posisi

Perawatan kecantikan tanam benang ini harus dilakukan oleh orang yang ahli untuk meminimalisir resiko yang ada. Jika terjadi kesalahan, posisi benang bisa berubah yang cukup berbahaya jika bergeser atau putus.

4. Nyeri

Salah satu efek samping tanam benang adalah merasa nyeri. Menanam benang pada area wajah tentu memaksa kulit untuk beradaptasi pada benda asing yang masuk. Kamu akan merasa tidak nyaman pada area wajah dan merasa nyeri di bagian belakang telinga. Selain itu, pergerakan kulit pada area pipi yang terbatas dapat membuatmu sulit untuk membuka mulut.

Beberapa efek samping di atas ternyata cukup berbahaya ya. Jadi, kamu harus pastikan dulu treatment yang kamu lakukan ini benar-benar aman.

Last Updated on March 22, 2022

Share This Post!

No Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *