fbpx

Meski Terdengar Aneh, Pare Ternyata Bermanfaat Untuk Kecantikan

Skincare - rustaviani - June 7, 2020

Bitter melon on white wooden table

Sayuran yang terkenal dengan rasa pahitnya ini ternyata menyimpan banyak manfaat untuk kecantikan. Apa saja sih manfaat pare ini?

Beberapa orang mungkin tidak menyukai pare karena rasanya yang pahit dan bentuknya yang seperti sisik buaya. Selain dikonsumsi kamu juga bisa membuat masker wajah dari pare. Kenyataannya pare sangat baik untuk kesehatan bahkan kecantikan. Jadi bagi para wanita yang menginginkan kulit cantik dan sehat tentu dapat menjadikan pare ini sebagai makanan untuk menambah kecantikan. Ini dia berbagai manfaat pare untuk kecantikan.

1. Menghilangkan Jerawat

Pare mengandung banyak vitamin C yang baik untuk kulit. Manfaat vitamin C salah satunya adalah menjaga kulit agar tetap sehat dan menghilangkan jerawat yang ada di kulit wajah. Hal ini akan menghasilkan kulit wajah tampak sehat dan bersinar secara alami.

Jerawat kini bukan lagi masalah besar untukmu karena pare bisa mengatasinya. Kamu bisa mengatasinya dengan meminum jus pare atau membuat masker dari buah pare. Caranya ambil buah pare yang masih segar, belah dan buang bijinya. Potong menjadi beberapa bagian lalu blender hingga halus. Peras airnya untuk diminum dan ampasnya bisa ditempelkan diwajah sebagai masker.

2. Mengencangkan Kulit Wajah

Wajah yang sehat dan kencang menjadi dambaan setiap wanita untuk itu mendapatkan wajah yang kencang tentu tidak dapat diperoleh secara instan. Dengan memanfaatkan kandungan vitamin E dan juga antioksidan di dalam pare, hal itu dapat membantu kulit menjadi kencang.

Kandungan nutrisi yang terdapat di dalam buah pare sendiri diyakini dapat menghilangkan kerutan, membuat kulit wajah lebih cerah dan juga halus.

Kamu bisa menggunakan pare ini sebagai masker wajah dengan menghaluskan beberapa iris buah pare lalu aplikasikan ke wajah. Untuk cara yang lebih praktis kamu bisa menggunakan Avoskin Facial Wash untuk membersihkan wajahmu. Hasilnya kulitmu akan terasa lebih segar, bersih, dengan mengecilnya pori pori yang menghasilkan kulit wajah kencang.

Baca Juga : Ini Manfaat Sauna yang Dapat Dinikmati oleh Tubuhmu

3. Mengatasi Kulit Kepala yang Gatal dan Berketombe

Selain lidah buaya, pare juga dapat membantu menyuburkan dan menghitamkan rambut secara alami. Hal tersebur karena buah pare ini memiliki kandungan vitamin C dan juga betakaroten yang dapat menutrisi kulit kepala. Nah, vitamin di dalam pare ini akan membantu menangkal ketombe yang berada di kulit kepala.

Untuk mengatasi kulit kepala yang kering dan gatal kamu bisa menggunakan buah pare sebagai ramuannya. Gosok sepotong pare di atas kulit kepala dan pijat dengan gerakan melingkar kemudian bilas dengan air bersih. Untuk mengurangi rasa gatal, lakukan perawatan rambut dengan campuran pare dan alpukat atau pisang sebagai masker. Lakukan hal ini minimal seminggu sekali untuk menyingkirkan gatal pada kulit kepala.

4. Mengatasi Rambut Berminyak, Kasar, dan Kusut

Pare dapat mengatasi masalah rambut berminyakmu. Caranya mudah pertama-tama kamu harus membatasi konsumsi makanan yang berminyak. Campurkan jus pare dan cuka apel untuk menghilangkan kelebihan minyak pada rambut.

Selain mengatasi rambut berminyak, pare juga dapat mengatasi masalah rambutmu yang kasar dan kusut. Dengan cara secangkir jus pare di oleskan pada rambut selama 10 sampai 15 menit, kemudian di bilas. Ini akan membantu memperbaiki tekstur rambut, membuatnya lebih lembut dan mengkilap

Last Updated on October 2, 2021

Share This Post!

No Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *