Pori-pori wajah yang terlihat besar tentunya membuat penampilan menjadi kurang sempurna. Sebenarnya apa sih penyebab pori-pori besar di wajah?
Sering merasa sebal dengan tampilan pori-pori yang besar pada wajah? Selain mengganggu penampilan, pori-pori yang besar juga biasanya memproduksi lebih banyak minyak yang membuat kulit tampak kusam. Pori-pori yang besar ini juga lama kelamaan aka menyebabkan timbulnya jerawat pada wajah. Nah, sebenarnya apa saja sih penyebab pori-pori besar di wajah? Simak yuk!
1. Polusi Udara
Hal pertama yang bisa membuat pori-pori terlihat lebih besar adalah polusi udara yang sering kita temui sehari-hari. Polusi udara termasuk debu dan asap kendaraan dapat menempel pada wajah. Jika bercampur dengan keringat dan minyak, polusi udara bisa menyumbat pori-pori dan menyebabkan berbagai masalah seperti jerawat dan pori-pori yang besar. Karena itu, sangat penting untuk selalu membersihkan wajah dengan tuntas setiap malam.
2. Konsumsi Makanan Tidak Sehat
Konsumsi makanan yang tidak sehat ternyata juga bisa jadi pemicu pori-pori yang tampak lebih besar. Jika kamu gemar mengonsumsi gorengan, makanan berlemak, serta makanan dengan kadar gula yang tinggi, maka pori-pori kamu biasanya akan terlihat lebih besar. Hal ini disebabkan karena makanan yang tinggi kandungan minyak, lemak, dan gula bisa memicu produksi sebum berlebih yang akhirnya membuat pori-pori melebar.
Baca Juga : Ternyata Begini Cara Mengecilkan Pori-Pori Bekas Jerawat
3. Menggunakan Makeup Berlebihan
Meski sering tak disadari, ternyata penggunaan makeup berlebih juga bisa jadi pemicu pori-pori terlihat lebih besar. Kulit yang tertutup makeup tebal akan kesulitan untuk bernafas. Padahal, kulit juga membutuhkan oksigen untuk tetap sehat. Tanpa makeup tebal pun, kamu tetap bisa tampil cantik. Rahasianya adalah dengan memilih produk perawatan wajah yang bisa memancarkan kulit cantikmu.
Dengan menggunakan produk Avoskin kamu bisa mendapatkan efek kulit dewy tanpa makeup. Tentunya penampilanmu akan terlihat semakin sempurna tanpa cela karena pori-pori mengecil dan wajah terbebas dari jerawat.
Last Updated on July 5, 2021
No Comment