fbpx

Avoskin Miraculous Refining Toner, Produk Eksfoliasi yang Ringan untuk Kulit

Eksfoliasi, Product Knowledge, Skin Problems - rustaviani - October 10, 2021

Avoskin merilis produk eksfoliasi yang ringan untuk kulit yakni Miraculous Refining Toner. Penasaran seperti apa sih produknya? Yuk, simak penjelasannya!

Avoskin memang tidak pernah berhenti berinovasi ya! Meskipun ini bukan produk terbaru dari Avoskin, tetapi masih banyak orang yang mengincar produk ini sebagai produk eksfoliasi favorit mereka.

Produk ini juga dianggap aman dan ringan untuk kulit sensitif karena kandungannya yang diformulasikan khusus untuk eksfoliasi. Seperti apa sih Miraculous Refining Toner ini? Simak penjelasan singkat di bawah ini ya!

Baca Juga : Kenali Ampoule yang Ampuh untuk Atasi Kantung Mata, Avoskin Eye Ampoule

Packaging Avoskin Miraculous Refining Toner

Produk Avoskin memang memiliki kemasan yang terlihat mewah dan tidak ringkih. Untuk Miraculous Refining Toner ini memiliki kemasan berupa botol plastik tetapi tetap memberi kesan mewah. Kemasan toner ini berbeda dari kemasan Avoskin PHTE atau HTE yang semuanya berbahan kaca.

Memiliki kemasan plastik tentunya produk ini lebih travel friendly karena ringan dan tidak mudah pecah. Bagian atas produk juga ada stopeer yang bisa mengontrol seberapa banyak isi produk untuk keluar jadi tidak mudah tumpah.

Kandungan Avoskin Miraculous Refining Toner

Avoskin Miraculous Refining Toner

Produk ini memiliki kombinasi kandungan AHA, BHA, dan PHA. AHA (Alpha Hydroxy Acid) adalah exfoliating agent yang cenderung cocok untuk semua jenis kulit termasuk kulit kering.

Kandungan ini memiliki komponen pelembap yang dapat larut dalam air. Maka dari itu, kandungan ini tidak hanya mengangkat sel kulit mati, tetapi membantu menjaga kelembapan kulit, memperbaiki tingkat kolagen, dan meningkatkan ketebalan kulit.

Selain itu, BHA (beta Hydroxy Acid) adalah agen eksfoliasi yang tidak memiliki komponen pelembap sehingga lebih cocok digunakan untuk pemilik kulit berminyak.

Selain itu, BHA dikenal lebih efektif untuk mengatasi jerawat dan komedo. Untuk, PHA (Polyhydroxy Acid) adalah exfoliating agent yang cocok untuk pemilik kulit kering dan sensitif karena kandungannya jauh lebih ringan dibandingkan AHA dan BHA.

Ketiga exfoliating agent ini terdapat dalam satu produk dengan kadar 5% AHA, 1% BHA, dan 2% PHA. Kandungan ini tidak terlalu tinggi untuk produk eksfoliasi karena konsentrasi AHA bekerja lebih optimal sekitar 5% – 10% dan BHA 1% – 4%. Memiliki konsentrat AHA dan BHA yang tidak berada pada batas atas, jadi produk ini aman untuk digunakan setiap hari.

Ingredients List Avoskin Miraculous Refining Toner

Water, Glycerin, Glycolic Acid, Butylene Glycol, Propylene Glycol, Gluconolactone, Melaleuca Alternifolia (Tea Tree) Leaf Extract, Hamamelis Virginiana (Witch Hazel) Leaf Extract, Niacinamide, Chamomilla Recutita (Matricaria) Flower Extract, Rubus Idaeus (Raspberry Fruit) Extract , Citrus Limon (Lemon) Fruit Extract, Salicylic Acid, Acer Saccharum (Sugar Maple) Extract, Portulaca Oleracea Extract, Aloe Barbadensis Leaf Juice, Amylopectin, Dextrin, Xanthan Gum, Tetrasodium EDTA, Sodium Hydroxymethylglycinate, Polyglutamic Acid.

Manfaat Avoskin Miraculous Refining Toner

Avoskin Miraculous Refining Toner

Produk ini diklaim dapat meratakan warna kulit, memudarkan noda hitam bekas jerawat, mengecilkan pori-pori, memaksimalkan proses eksfoliasi kulit tanpa membuat kulit kering dan aman untuk kulit berjerawat.

Setelah kamu rutin menggunakan produk ini, kurang lebih selama satu bulan akan terlihat wajah lebih cerah dan jerawat aktif mulai berkurang.

Baca Juga : Langkah Penggunaan Produk Chemical Peeling dari Avoskin Miraculous Refining Series yang Tepat

Testur dan Aroma Avoskin Miraculous Refining Toner

Produk ini tidak mengandung alkohol, parfum, dan perwarna di dalamnya. Konsistensi toner ini juga memiliki tekstur yang cair tanpa pewarna dan aroma sehingga aman untuk digunakan oleh kulit sensitif.

Cara Pakai Avoskin Miraculous Refining Toner

Avoskin Refining Toner ini sebaiknya digunakan secara berkala mulai dari 3kali seminggu sebelum menggunakannya secara rutin setiap hari. Kenapa hal ini dilakukan? Untuk mengenalkan kandungan zat aktif dalam produk pada kulit agar tidak menyebabkan iritasi.

Meskipun produk ini aman untuk digunakan setiap hari pada pagi dan malam hari, sebaiknya kamu fokus untuk menggunakan produk ini secara rutin di malam hari saja. Jangan lupa juga untuk selalu menggunakan sunscreen pada pagi harinya.

Sudah lebih mengenal produk eksfoliasi yang satu ini kan? Cobain toner ini sekarang juga yuk! Kamu akan rasakan kulit wajah yang cerah dengan tekstur lebih merata. Beli Avoskin Miraculous Refining Toner disini!

Last Updated on March 17, 2024

Share This Post!

3 Comments

  • Fajar sipayung February 15, 2022 at 11:05 pm

    Apakah toner dan serum untuk exfoliasi dari avoskin ini bisa dipakai bersamaan untuk pemula??

    Reply
  • Hafnanisa July 21, 2023 at 8:48 pm

    Tp wajah saya setelah pakai ini ,kenapa semakin berjerawat ya,pd hal tipe muka saya ,bukan Tipe berjerawat

    Reply
  • Rani Astuti July 28, 2023 at 2:21 pm

    Kak aku pakai serum avoskin your skin bae salicylic acid 2% °apakah boleh digabunt dengan toner nya

    Reply
  • Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *