Di tengah pesatnya pertumbuhan industri kecantikan di Indonesia, kita mungkin tidak menyadari bahwa pemakaian produk yang tidak bertanggung jawab secara penuh akan berpotensi mengganggu keselamatan bumi kita.
Saat ini, isu lingkungan semakin mendesak untuk mendapatkan perhatian, terutama dengan meningkatnya jumlah sampah plastik dan dampak negatifnya terhadap bumi.
Dalam rangka mendukung pelestarian lingkungan, Avoskin hadir dengan komitmen untuk menjadi bagian dari solusi untuk bumi.
Disini, kita akan eksplorasi lebih dalam bagaimana Avoskin berkontribusi dalam melindungi bumi, dan apa saja yang dapat Sahabat Avo bantu. Ikuti artikel ini hingga akhir, ya, untuk mengetahui caranya!
1. Permasalahan Sampah di Indonesia: Satu Tantangan, Ribuan Solusi
Sahabat Avo, yuk kita mulai dengan menyadari fakta mengenai jumlah sampah di Indonesia. Negara kita menghadapi tantangan serius, terutama dari sampah plastik dan limbah produk skincare serta makeup. Menurut data dari Katadata tahun 2022, timbulan sampah naik sebesar 27.7% dan hampir 19% dari total sampah yang ada merupakan sampah plastik.
Terlebih lagi, produk skincare dan makeup juga memberikan kontribusi signifikan terhadap sampah non-organik. Botol-botol kosmetik dan kemasan produk menjadi bagian dari limbah yang sulit terurai dan dapat merusak lingkungan jika tidak dikelola dengan baik.
Ini bukan hanya angka, ini fakta tentang lingkungan kita yang membutuhkan perhatian paling serius. Avoskin berkomitmen untuk tidak hanya menyajikan kebaikan dalam setiap produk favoritmu, tetapi juga memiliki komitmen kuat untuk mengurangi dampak negatif pada bumi, menjaganya dari sampah dan kerusakan jangka panjang.
2. Gas Rumah Kaca dan Kenaikan Suhu Bumi: Perubahan yang Kita Rasakan Bersama
Gas rumah kaca, polusi, dan emisi adalah penyebab utama perubahan iklim yang kita alami. Menurut penelitian terkini dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Indonesia mengalami peningkatan suhu rata-rata sekitar 0.3-0.6 derajat Celsius per dekade.
Polusi udara dari industri, transportasi, dan konsumsi barang-barang konvensional juga menjadi penyumbang utama dalam merusak kualitas udara dan tanah. Ini semua berdampak langsung pada kenaikan suhu bumi, perubahan cuaca ekstrem, dan bahaya bagi ekosistem global.
Fenomena ini bukan hanya tentang kenaikan temperatur yang menyebabkan suhu kamar kita gerah, ya! Namun, ini merupakan warning yang untuk kita sebagai penduduk bumi bertindak.
3. Langkah Nyata Avoskin untuk Selamatkan Bumi
Jika Sahabat Avo ingat, Avoskin berkomitmen terhadap gerakan pelestarian lingkungan dengan melakukan ragam aksi nyata.
Avoskin berhasil mengumpulkan lebih dari 30000 botol bekas skincare dari Sahabat Avo yang telah peduli dengan lingkungan. Aksi ini tidak hanya mengurangi sampah plastik, tetapi juga membangun kesadaran akan pentingnya mendaur ulang.
Penanaman pohon sebanyak 2340 pohon adalah langkah konkret Avoskin dalam menyeimbangkan emisi karbon. Terlebih, Avoskin juga mendaur ulang lebih dari 300 produk sisa merchandise, membuktikan bahwa setiap tindakan kecil memiliki dampak besar.
Dengan langkah-langkah tersebut, harapan Avoskin tidak hanya meminimalkan limbah tetapi juga menciptakan kesadaran akan pentingnya siklus hidup produk dan kontribusi setiap individu terhadap lingkungan.
4. #MulaiDariMejaRias: Satu Langkah Kecil untuk Lindungi Bumi dari Sampah Kemasan Produk Kecantikan
Nah, Sahabat Avo, bagaimana denganmu? Tenang saja, ada banyak cara untuk kita bisa tetap merawat kulit kita di rumah, sambil berkontribusi untuk bumi.
Sahabat Avo, kita akan hadapi tantangan lingkungan dengan langkah-langkah yang sederhana namun bermakna. Apa saja sih, langkah #MulaiDariMejaRias yang bisa kita lakukan untuk jaga bumi?
1. Be more Selective on Choosing Skincare Products
Pertama-tama, hindari godaan membeli produk skincare hanya karena viral atau tergiur promo. Sebagai Sahabat Avo yang peduli lingkungan, kita perlu memilih produk yang benar-benar kita butuhkan, bukan hanya karena tren sesaat.
Dengan kesadaran akan dampak produk kecantikan terhadap lingkungan, kita dapat membuat pilihan yang lebih bijak dalam memilih dan menggunakan produk.
2. Kurangi Penggunaan Kapas Sekali Pakai
Selanjutnya, untuk mengurangi penggunaan kapas sekali pakai yang berkontribusi pada peningkatan sampah, kita bisa beralih ke reusable cotton pad. Tindakan kecil ini tidak hanya membantu lingkungan, tapi juga menghemat pengeluaran kita dalam jangka panjang.
3. Kurangi Sampah Kemasan Skincare Micro Plastic
Kemasan plastik tentunya dapat berdampak negatif untuk bumi. Cobalah untuk lebih bijaksana dengan memilih produk skincare yang memiliki kemasan ramah lingkungan. Avoskin hadir dengan berbagai pilihan kemasan daur ulang, yang bukan hanya menjadikan produk lebih eksklusif saat berada di meja rias kamu, namun hal ini juga merupakan upaya Avoskin mendukung konsep green and sustainable beauty.
Pilihlah produk dengan kemasan yang dapat didaur ulang atau yang ramah lingkungan. Jangan lupa untuk mengikuti tren zero-waste dengan menggunakan produk berbahan alami yang lebih mudah terurai.
4. Hybrid Skincare For Simplicity and Beauty Sustainability
Terakhir, kita bisa memilih produk skincare multifungsi, seperti hybrid skincare + makeup, sebagai solusi untuk mengurangi sampah bekas produk skincare. Banyak pilihan produk hybrid yang layak untuk kamu coba, salah satunya YSB Hybrid Elixir Lip Optimizer Serum, lip cream yang sekaligus memiliki fungsi perawatan bibir. Kandungan utama 1% Arnica Montana Flower Extract Solution, Hyaluronic Acid, dan Vitamin E dapat melembabkan serta mengurangi tampilan hitam pada bibir.
Dengan demikian, kita tidak hanya merawat kulit dengan lebih efisien, tetapi juga memberikan kontribusi positif bagi lingkungan dengan mengurangi limbah. Dengan langkah-langkah ini, kita bersama Avoskin menjadi agen perubahan yang bertanggung jawab dalam menjaga keindahan bumi kita.
Selain itu, yuk biasakan diri kita untuk membuang produk skincare dan makeup dengan benar. Avoskin selalu menekankan pada pemakaian yang bijak, jadi setiap kali kita mengaplikasikan produknya, itu adalah langkah kecil menuju pelestarian bumi kita.
5. Program Pengembalian Kemasan Kosong: Langkah Awal #MulaiDariMejaRias untuk Selamatkan Bumi
Sahabat Avo, MinVo ingin mengajak kamu untuk terlibat lebih aktif dalam campaign #MulaiDariMejaRias. Bagaimana sih caranya?
Setiap kali kamu memiliki kemasan kosong produk skincare, kamu dapat mengembalikannya di setiap event offline Avoskin di kota terdekatmu. Kamu juga bisa mengirimkannya melalui ekspedisi. Apalagi, setiap pengembalian kemasan akan memberikanmu reward menarik!
Dengan begitu, kita tidak hanya mempercantik diri di depan meja rias kita, namun juga menjadi agent of change untuk bumi kita tercinta. Avoskin dan Sahabat Avo, bersama-sama, kita bisa menjaga keindahan alam kita.
Yuk, jadikan setiap momen sebagai kesempatan untuk merayakan kecantikan dan merawat bumi. Bersama Avoskin, kita wujudkan perubahan yang nyata untuk bumi tempat tinggal kita.
Last Updated on March 13, 2024
2 Comments
Klo mau balikin botol² kosong..kemana ya kak alamatnya?
Sdh ada lebih 6 botol dikumpulkan. Kalo.mau.kirim via ekspedisi kemana alamat ditujukan