fbpx

Gunakan 7 Bahan Alami Ini untuk Memutihkan Selangkangan Hitam

Body Fit - rustaviani - May 24, 2022

Meskipun tidak terlihat, selangkangan hitam sering membuat tidak percaya diri. Nah, kamu bisa menggunakan beberapa bahan alami ini untuk memutihkan selangkangan hitam.

Perempuan memang dikenal suka merawat tubuhnya, tidak hanya merawat kulit wajah dan tubuh tetapi perawatan dilakukan pada beberapa area yang tidak terlihat seperti bagian selangkangan. Walaupun bagian selangkangan ini tidak terekspos, tetapi merawat selangkangan juga menjadi hal yang wajib dilakukan. Selain menjaga kebersihan, hal yang diperhatikan adalah warna selangkangan. Banyak sekali perempuan yang memiliki permasalahan dengan selangkangan gelap. Namun, kamu tidak perlu khawatir karena kamu bisa menggunakan beberapa bahan alami untuk memutihkan selangkangan hitam.

1. Kentang

Menggosok kentang juga dapat kamu gunakan sebagai salah satu cara memutihkan selangkangan dengan bahan alami. Kentang memiliki enzim yang dapat bekerja untuk mencerahkan kulit yang gelap. Caranya mudah,kamu cukup potong kentang secara menipis kemudian gosok pada bagian selangkangan secara lembut dan kemudian bilas dengan air hangat hingga bersih.

2. Oatmeal

Oatmeal bisa menjadi salah satu alternatif untuk memutihkan selangkangan. Tekstur oatmeal yang kasar dapat dijadikan sebagai scrub alami untuk proses eksfoliasi. Kamu bisa mencampur oatmeal dengan buah tomat yang sudah dihancurkan untuk mendapatkan tekstur yang lebih kental. Baurkan pada bagian selangkangan, tunggu selama 15 menit dan setelah mengering gosok perlahan sampai tekstur selangkangan menjadi lebih halus dan cerah dalam beberapa minggu.

3. Lemon

Lemon memang sudah dikenal sebagai salah satu bahan alami yang dapat mencerahkan bagian kulit yang gelap. Tak heran jika lemon dapat mencerahkan selangkangan karena sifat asam dan vitamin C yang terkandung di dalamnya. Kamu cukup mengusapkan air lemon menggunakan kapas tipis sebagai toner alami. Namun, gunakan seperlunya saja dan jangan terlalu sering karena membuat kulit kering.

4. Lidah Buaya

Lidah buaya memang dikenal dapat melembapkan kulit tetapi lidah buaya juga bisa digunakan untuk mencerahkan selangkangan yang gelap. Caranya mudah, kamu cukup ambil gel dari tanaman lidah buaya kemudian aplikasikan pada bagian selangkangan sebagai masker lalu biarkan selama 15 menit kemudian bilas sampai bersih. Karena lidah buaya adalah bahan alami yang cukup aman, kamu bisa menggunakannya secara rutin setiap hari.

5. Minyak Kelapa

Minyak kelapa kaya akan kandungan antioksidan yang dapat bekerja merevitalisasi kulit sehingga mengurangi hiperpigmentasi pada kulit. Untuk menggunakannya, kamu bisa mencampur minyak kelapa dengan 3 sendok air lemon atau cukup menggunakan minyak kelapa tanpa campuran apapun. Baurkan dengan gerakan memijat area selangkangan selama 15 menit. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, kamu bisa lakukan 2 kali seminggu.

6. Kunyit

Produksi melanin juga dapat menjadi penyebab area selangkangan hitam. Kunyit ini juga dipercaya dapat mencegah produksi melanin sehingga selangkangan bisa kembali memutih.

7. Baking Soda

Kamu bisa coba menggunakan baking soda sebagai scrub untuk mencerahkan area selangkangan. Campurkan baking soda dengan air hangat lalu aduk hingga mengental kemudian baurkan pada area selangkangan dan gosok secara lembut. Jika kamu memiliki kulit sensitif, kamu bisa mencampur baking soda dengan sedikit almond oil sebagai pelindung.

Last Updated on June 2, 2022

Share This Post!

No Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *